Pertandingan di piala dunia yang sudah semakin sengit memang membuat nobar menjadi kurang seru kalau gak ditemani sama camilan-camilan yang bisa bikin mata tetap segar. Jangan bingung untuk pilih camilan apa yang paling pas untuk menemani kamu nonton piala dunia, karena kita sudah siapkan list-nya untuk kamu! Yuk simak 4 camilan yang cocok untuk disantap sambil nonton piala dunia versi kita.
1. Smoked Beef & Cheese Bread – Shokupan Bakery & Pastries
Image source: zomato.com
Popularitas roti yang sudah mendunia membuat banyak sekali bakery menawarkan berbagai macam roti dengan isi yang berbeda-beda. Ada roti isi selai buah-buahan, coklat, gula, dan isian manis lainnya. Namun, sekarang ada banyak pilihan roti dengan isian yang asin juga, loh! Salah satunya adalah roti Smoked Beef & Cheese dari Shokupan Bakery & Pastries ini. Perpaduan roti dengan gurihnya keju dan daging asap memang membuat roti ini menjadi salah satu pilihan yang cocok untuk mengisi perut kamu, dan bisa juga untuk menemani kamu melewati malam sambil nonton piala dunia agar kamu gak ngantuk dan bisa terus melek, deh!
2. Luti Gendang – Mr. Ollie
Image source: instagram.com
Sudah familiar dengan makanan yang satu ini, belum? Ini adalah Luti Gendang, camilan khas dari Kepulauan Riau. Terbuat dari tepung, telur, ragi dan susu membuat Luti Gendang sangat terlihat seperti roti – dan ternyata, arti literal dari Luti Gendang sendiri memang roti, tetapi roti yang digoreng! Mr. Ollie menjual Luti Gendang dengan berbagai macam isian, dari yang asin, pedas, hingga yang manis. Camilan ini memang pas banget kalau mau dijadikan teman nonton piala dunia karena rasanya yang unik dan ukurannya yang kecil, bikin kamu pasti mau nambah terus!
3. Stuffed Chicken Wings – Chick N Stuffed
Image source: instagram.com
Bosan dengan camilan yang gitu-gitu aja? Mungkin memang sekarang sudah saatnya untuk kamu cobain camilan yang satu ini. Chicken wings dari Chick N Stuffed memang beda banget dari chicken wings yang biasa beredar di pasaran, karena chicken wings mereka ada isinya! Tersedia dengan dua macam isi, yaitu sosis dan mushroom & cheese, stuffed chicken wings ini bisa banget kamu jadikan teman untuk begadang nonton piala dunia. Dijamin kamu akan tetap semangat dan gak ngantuk!
4. Martabak Mix 10 Toppings – Martabak Factory
Image source: instagram.com
Mungkin kamu sudah biasa sama martabak coklat, keju atau martabak green tea yang sempat hits banget beberapa waktu lalu. Tapi, Martabak Factory menawarkan martabak yang gak kalah hits, loh, yaitu martabak dengan pilihan 10 topping di satu martabak! Kebayang gak ramainya?! Martabak ini bisa banget jadi pilihan untuk nobar sama teman-teman yang suka martabak dengan topping beda-beda. Dijamin, dengan adanya martabak ini, pasti nobar kamu makin seru dan ramai – seramai topping di martabaknya!
Gimana, camilan-camilannya bikin ngiler, kan! Jangan lupa beli dulu camilan-camilan ini sebelum kamu berangkat nobar ya, biar nobarnya gak ngebosenin. Dan jangan lupa juga untuk pakai Cashbac saat transaksi untuk mendapatkan cashback tanpa batas.
![]() |
![]() |