Bisa dibilang kalau Fish & Chips itu salah satu makanan barat yang memiliki banyak penggemar, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pasti suka sama makanan yang berasal dari Inggris ini. Nah, buat kamu yang ingin mencoba makanan satu ini bisa datang ke 4 restoran dengan menu Fish & Chips yang paling enak di Jakarta, berikut rekomendasinya:

1.Fish & Chips House

Image source: instagram.com

Sesuai dengan nama restoran disini, menu Fish & Chips adalah menu andalan di restoran ini. Menu Fish & Chips disini menggunakan ikan dori yang segar sehingga membuat Fish & Chips nya mempunyai tekstur yang renyah diluar dan lembut dibagian dalam. Ada juga 5 pilihan saus mulai dari saus Thai, Honey Mustard, Cabe Garam, Sambal Matah dan Balado yang bisa kamu pilih sesuai seleramu.

2.GB Bistro Dessert

Image source: zomato.com

Kalau kamu pengen coba Fish & Chips dengan rasa yang klasik mungkin Fish & Chips disini bisa jadi pilihan. Dengan ikan kualitas premium yang disajikan dengan saus tar-tar yang lezat pasti bikin pengalaman kuliner kamu menjadi lebih sempurna.

3.Monogram Bistro

Image source: instagram.com

Cari tempat nongkrong di daerah kelapa gading tapi bingung mau kemana? Datang ke Monogram Bistro aja, karena restoran yang terletak di daerah kelapa gading punya interior yang cozy banget. Apalagi ada menu Fish & Chips yang wajib banget kamu coba, karena menu Fish & Chips ini disajikan dengan saus tar-tar yang bikin Fish & Chips disini jadi lebih lezat.

4.Three Fish n Chikz

Image source: instagram.com

Kalau soal rasa, Fish & Chips disini pasti sudah gak diragukan lagi. Dengan rasa yang spesial ditambah harganya yang terjangkau pasti bikin kamu balik kesini lagi. Ada banyak pilihan Fish & Chips yang bisa kamu pilih mulai dari yang original, Mozzarella, sambal matah, dan salty.

 

Kalau mau makan semua Fish & Chips diatas tapi tetep hemat pakai aja aplikasi Cashbac, karena kamu bisa dapetin cashback nya yang tanpa batas. Masih kurang? Link kartu debit atau kartu kredit kamu sekarang dan dapatkan  cashback langsung 50 ribu rupiah.

Get Cashbac on Google Play
Download Cashbac on the App Store
CASHBAC VOUCHER - DISKON HINGGA 30%!